Dakwah Pengabdian Santri MBS Al Amin, Tebar Manfaat untuk Umat

- DAY 3 -

DAKWAH PENGAPDIAN RAMADHAN

farah vriska

Vriska Amalia

Kamila Farah Aida

jurnalis mbs al amin putri

(8/4/2023) – MBS AL-AMIN Kepanjen punya program yang luar biasa selama Ramadan kali ini. Yakni, melakukan pengabdian dakwah besar yang dilakukan oleh santriwati, dengan terjun langsung berdakwah di sejumlah wilayah kecamatan di Kabupaten Malang.

Sejumlah 52 santri dilibatkan langsung melakukan dakwa pengabdian ini. Dalam kelompok, mereka tersebar di berbagai tempat di kecamatan Sumberpucung, Pagak, Pagelaran, Wagir, Pakisaji, Kepanjen dan Ngajum.

Dakwah besar ramadan oleh santriwati MBS Al Amin ini dilangsungkan selama 6 hari 5 malam. Tentu saja, banyak program yang dilaksanakan selama dakwah ini. Diantaranya, mengisi kultum, membuat pengajian, menyiapkan buka bersama dengan warga, bersih-bersih masjid, mengajar anak mengaji dan lain-lain.

“Dakwah pengabdian ini diharapkan bisa memberikan manfaat sebanyak-banyaknya untuk orang lain, khususnya warga Muhammadiyah,” kata Direktur MBS Al Amin Kepanjen, Grienny Nuradi, Jum’at (8/4/2023).

Menurut para santriwati, banyak sekali pengalaman mengesankan, dan juga kendala selama melakoni dakwah besar ramadan ini. Akan tetapi, hal itu tidak membuat surut semangat para santriwati. 

Di Pagelaran misalnya, para santriwati kurang diterima dengan baik oleh masyarakat sekitar. Hal ini karena di dekat tempat mereka berkegiatan dakwah sudah terdapat pesantren.

Lain cerita di Wagir, santriwati MBS Al Amin diterima baik oleh masyarakat. Dan, dari yang seharusnya satu kelompok, mereka dipisah menjadi 2 tim di tempat berbeda. Ini disebabkan di tempat mereka berdakwah tersebut, terdapat masjid yang aktif dan kurang aktif.

Di masjid yang kurang aktif, jamaahnya hanya 2-3 orang perharinya. Dan, hal itu justru membuat santriwati tertantang untuk mengaktifkan keagamaan di masjid tersebut.

Hampir serupa di Wagir, santriwati di Kepanjen juga dipisah di dua wilayah berbeda, di Desa Sengguruh dan Desa Curungrejo. Menariknya, di Sengguruh dakwah mereka dipusatkan di lingkungan Sekolah Alam. Di sini, mereka mengajari anak kecil mengaji dari jam 07:00 hingga jam 10:00 WIB.

Pengalaman paling menantang di wilayah Curungrejo, santriwati sedikit kesulitan untuk berdakwah karena memang sebagian warganya beragama non Islam.

Kondisi sebaliknya, dialami di wilayah Sumberpucung, yang mana santriwati MBS Al Amin sangat diterima baik oleh masyarakat setempat.

Bahkan, mereka sempat diajak untuk berkunjung ke Amal Usaha Muhammadiyah, seperti LAZISMU dan RS Muhammadiyah. Saat di LAZISMU misalnya, mereka diajari bagaimana cara menerima zakat dan lainnya. Pengalaman yang sangat luar biasa bagi mereka tentunya.

Kisah menarik lainnya berasal dari Pagak, dimana santriwati MBS Al Amin berbarengan dengan kegiatan Pondok Pesantren David di tempat yang sama. Mereka pun berbarengan melakukan dakwah ramadan, sehingga hal itu membuat program-program santriwati hanya bisa dilakukan seperlunya saja.

Pengalaman tak kalah menarik lainnya terjadi di kecamatan Pakisaji, di tempat panti asuhan yang beranggotakan 6 orang. Agar keberadaan mereka tetap bermanfaat, maka tugas harus dilakukan juga mendata buku perpustakaan yang ada di panti tersebut yang sebelumnya belum terdata.

Tentu saja, ini merupakan momen yang sangat tepat bagi santriwati dalam melakukan pengabdian di tempat ini, karena bisa mengimplementasikan ilmunya seperti telah didapat sebelumnya di MBS Al Amin. Cara mengelola buku perpustakaan secara elektronik, tentulah hal yang mudah bagi mereka.

Dari sekian pengalaman dakwah pengabdian di berbagai tempat ini, ada pula kisah menarik di wilayah kecamatan Ngajum. Salah satunya, hari ini santriwati di Ngajum membantu warga memanen lele yang dibudidayakan warga setempat. (*)

Sumber: ustadzah Nadia, ustadzah Niken, ustadzah Mega, ustadzah Izzah, ustadzah Silvi, ustadzah Nurul, ustadzah Dita.

Vriska Amalia & Kamila Farah Aida

Kelas 12 SMA

DAKWAH PENGAPDIAN RAMADHAN

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *